Artinya ruangan tersebut benar-benar “private” dan tak ada benda atau obyek-obyek lain yang bisa menyita perhatian Anda. Tujuan Anda membersihkan badan, tetapi mata Anda pasti akan melihat ke sekeliling ruangan, hal itu pun berlaku ketika Anda buang air kecil dan apabila aksen yang diberikan sesuai dengan tema ruangan maka akan membekas dihati, menjadikan suatu pengalaman yang akan selalu di ingat. Karena manusia pada dasarnya mengingat sesuatu berdasarkan apa yang dilihat dan dialaminya.
Pemberian aksen untuk kamar mandi sebaiknya sedikit saja karena ruangan tersebut ukurannya tidak terlalu luas, usahakan penempatan aksen berada pada tempat pertama kali orang akan melihat ketika membuka pintu kamar mandi atau pada daerah dimana orang akan berdiri cukup lama dalam melakukan kegiatannya di kamar mandi seperti contoh, pada dinding “Urinal” atau pada dinding “Shower”.
Pada bagian wastafel aksen bisa diletakan pada dinding di sampingnya karena kebanyakan kamar mandi akan menaruh cermin tepat dihadapan wastafel. Foto yang kami tampilkan disini adalah hasil kerja kami dalam mendesain ruang ganti sekolah Pelita Harapan Cikarang.
Bila ada pertanyaan atau Anda membutuhkan saran dari kami, jangan ragu untuk menghubungi kami. Kami akan membantu Anda semampu kami. Salam.